by

Wagub Sumsel Kukuhkan Forwida Sumsel 2020-2025

IGMTVnews.com, PALEMBANG – Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Mawardi Yahya, Resmi membuka Festival Seguntang 2020 sekaligus mengukuhkan Pengurus Forum Pariwisata dan Budaya (Forwida) Sumatera Selatan 2020 -2025 di taman wisata Bukit Seguntang Palembang Jumat (28/02/2020).

Pembacaan petikan Surat Keputusan (SK) pengukuhan oleh Serketaris umum Forwida, Isabella, S.IP, M.Si, akademisi yang juga menjabat sebagai Kepala Biro Pusat Informasi, Kerjasama dan Bisnis IGM merupakan salah satu titik awal tim pengurus Forwida Sumsel untuk mulai menggerakan roda kerjanya, salah satu upayanya adalah untuk melestarikan bukit Seguntang sebagai hulu Melayu.

Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Mawardi Yahya menyambut baik kegiatan ini, dikatakannya, ini adalah sebuah sejarah, dan akan kita sebarkan ini ke seluruh nusantara. Festival Siguntang adalah yang pertama kalinya digelar, tujuannya untuk melestarikan Siguntang sebagai hulu Melayu.

Pada Zaman Gubernur H Ramli Hasan Basri dahulu, bisa dikatakan sudah sangat luar biasa dalam memperkenalkan Palembang sebagai ibukota Kerajaan Sriwijaya, termasuk Bukit Seguntang, namun sayang, selama empat periode pemerintahan Gubernur Sumsel berikutnya, hal ini sepertinya terabaikan.

“Bukan lupa, tapi terabaikan, oleh karena itulah, di masa pemerintahan Gubernur sekarang ini, nama ini akan dibangkitkan lagi, tujuannya tiada lain, karena ini tanggung jawab moral kita semua sebagai rakyat Sumsel, apalagi sempat tersiar kabar bahwa Sumatera Selatan bukan ibukota Sriwijaya ,” ujar Mawardi

“Saya miris mendengar kabar tersebut, marilah kita bersama dimulai dari generasi sekarang, sejarah Sriwijaya jangan sampai hilang, mari kita libatkan mereka untuk menjaga dan melestarikan budaya Sriwijaya yang ada di Sumsel ini, karena ini juga merupakan salah satu harga diri anak anak kita”. Jelasnya.

Ditambahkanya, Untuk itulah, ini menjadi tanggung jawab seluruh warga Sumseluntuk kembali menggaungkan bahwa Palembang, ibukota provinsi ini, dulunya adalah ibukota dari Kerajaan Sriwijaya, sebuah kerajaan tersohor pada eranya.

Penampilan Kesenian Tarian oleh Siswa Taruna Nusantara pada even pembukaan Festival Seguntang 2020, FOTO : ALI ALFARIZI

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Sumsel, Aufa Syahrizal, saat ditemui IGMTVNEWS.com mengatakan, jika festival Seguntang 2020 ini adalah festival yang pertama digelar, digagas dan digelar oleh teman teman kita yang sangat perduli tentang budaya dan pariwisata Sumsel.

Kegiatan Festival Seguntang ini adalah salah satu wujud fungsi dari pentahelix, yaitu kerjasama antara pemerintah, akademisi, pengusaha pengusaha dari bidang pariwisata, para NGO, dan media.

“Ini adalah salah satu wujud, dari ide yang cemerlang dalam rangka kita untuk melestarikan budaya yang tersebar di Sumsel dalam hal yang berkaitan dengan sejarah dan kepurbakalaan bukit Seguntang yang sudah sangat terkenal”. Ujarnya.

Ditambahkanya, dalam hal ini, pihaknya atau dari pemerintah, pasti akan memfasilitasi kegiatan ini, salah satunya adalah memberikan mereka ruang dan terus mensuport setiap program mereka.(Ali Alfarizi)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed