by

Unjuk Kebolehan dalam Ajang “KEREN”, Siswa TK Indo Global Mandiri Sabet Dua Gelar Juara

IGMTVnews.com, PALEMBANG — Siswa – siswi Taman Kanak – Kanak (TK) Indo Global Mandiri (IGM) ikut ambil bagian dalam Lomba Royal Islamic School  bertajuk “KEREN” (Kreatifitas RIS untuk Edukasi dan Keagamaan) yang berlangsung di Royal Islamic School, 25-29 Januari 2021 lalu.

Dalam even tersebut, terdapat sejumlah kategori yakni Playgroup (hafalan surat pendek dan senam baby shark), Taman Kanak – Kanak A dan B (hafalan surat pendek dan menyanyi lagu islami, Sekolah Dasar 1 dan 2 (hafalan surat pendek dan spelling bee) serta Sekolah Dasar 3 hingga 5 (ranking 1 dan story telling).

Dua siswa TK IGM, Abreezham Fawwaz Prince Andheas (Dheas) berhasil meraih juara pertama Lomba Menyanyi Islami Tingkat TK dan Ahmad Hilal Al-Zhafran (Hilal) merebut juara III dalam kategori yang sama.

Selain itu, untuk ketegori Lomba Hafalan Surat Pendek, TK IGM mengutus Kayser Hamid Al-Fatih (Kayser).

Menurut Koordinator Humas TK IGM, Irfan Murtadho Alfajrin, S.Psi. kegiatan ini lebih memfokuskan untuk memunculkan potensi dan bakat siswa di bidangnya masing masing. Selain itu, hasil juara yang diraih, juga memberikan motivasi tersendiri bagi siswa TK IGM.

“Kita terus melatih keberanian siswa kita untuk tampil dan menunjukkan bakatnya. Di usia mereka, kita terus memberikan edukasi dan stimulan agar anak – anak terus berkreasi dengan melakukan gerakan gerakan serta daya ingatnya. Setelah ajang ini pun, TK IGM telah menyiapkan sejumlah program lain demi perkembangan pengetahuan dan pola pikir agar siswa kita dapat memperoleh pendidikan terbaik,” tambah Koordinator Kesiswaan TK IGM, Dynda Fathi Khairunnisa Chan. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed