by

22 Mahasiswa Magister Manajemen Angkatan X Universitas IGM asal Kupang NTT Gelar Kuliah Tatap Muka

IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Untuk pertama kalinya pelaksanaan perkuliahan tatap muka (PTM) di Program Studi Magister Manajemen (MM) Fakultas Ekonomi Angkatan X digelar.

Sebanyak 22 mahasiswa MM UIGM asal Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) merasakan atmosfer perkuliahan secara offline setelah sebelumnya digelar pertemuan melalui laman daring karena pandemi COVID-19.

Ketua Prodi MM Fakultas FE UIGM, Dr. Tien Yustini menegaskan, mahasiswa yang sebagian besar merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) asal Kupang ini akan melaksanakan tugas belajar mereka di MM Universitas IGM Palembang, Sumatera Selatan.

“Selama ini kita gelar melalui online. Tapi ada perubahan, untuk sementara sistem perkuliahan kita blended learning. Ini untuk pertama kalinya,” kata Tien.

Pada hari pertama tiba di Kampus Sudirman, Senin (7/2/2022), ke-22 mahasiswa tersebut mendapatkan kesempatan untuk menikmati campus tour. Mereka menyinggahi satu persatu ruangan yang sebelumnya mereka hanya melihat dari video dan foto. Mulai dari gedung teater hingga rooftop lantai 12 Gedung C.

Dekan Fakultas Ekonomi Universitas IGM, Endah Dewi Purnamasari, S.E., M.M memberikan apresiasi atas kedatangan 22 mahasiswa MM Universitas IGM ke kampus tempat mereka menempuh pendidikan.

“Pertemuan tatap muka ini tentu dapat menjalin tali silaturahmi antar mahasiswa dan dosen. Apalagi selama ini mereka mengikuti perkuliahan melalui online. Kita harapkan, proses perkuliah dapat berjalan dengan lancar, memberikan pengalaman serta memberikan kesan yang baik dan positif selama berada di Kampus Universitas IGM,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed