by

Program SMA LTI Goes to PTN 2022, Dongkrak Minat dan Lulusan ke PTN Favorit

IGMTVnews.com, PALEMBANG —– SMA LTI Indo Global Mandiri (IGM) kembali melaksanakan program studi tur ke sejumlah perguruan tinggi negeri dan favorit di Indonesia.

Pada 2022 ini, tim studi tur SMA LTI IGM menyambangi kampus ITERA, Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, Institut Pendidikan Dalam Negeri dan Universitas Padjajaran Bandung.

Kepala SMA LTI IGM, H Hadiwijaya, S.Pd menyebut jika, pelaksanaan SMA LTI Goes to PTN 2022 dilakukan pada 10-15 Oktober kemarin. Sebanyak 129 siswa, pimpinan dan guru pendamping juga ikut serta dalam kunjungan tersebut.

“Selama pandemi COVID-19, kegiatan ini sempat terhenti. Ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan semangat dan minat siswa kita melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” katanya kepada IGMTVnews.com, Senin (24/10/2022).

Menurutnya, SMA LTI IGM sengaja memilih lima kampus ini lantaran menjadi bidikan utama siswa untuk bisa bergabung bersama PTN favorit serta kedinasan.

“Untuk kunjungan beberapa tahun sebelumnya sudah kita lakukan di kampus yang ada di Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogyakarta,” ujarnya.

Ia mengatakan, berdasarkan evaluasi, kegiatan SMALTI Goes to PTN ini dapat meningkatkan persentase kelulusan siswa SMA LTI IGM di PTN2 Favorit. “Bahkan di tahun 2018/2019 bisa mencapai 80% siswa yg diterima di PTN dan sekolah kedinasan,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed