IGMTVnews.com, PALEMBANG —— Program Studi Desain Komunikasi Visual FIPB Universitas Indo Global Mandiri (IGM) melaksanakan sharing session ke siswa – siswi SMK Negeri 5 Palembang.
Dalam kegiatan tersebut, Dosen DKV Universitas IGM, Aji Windu Viatra, S.Sn, M.Sn mengatakan, siswa-siswi mendapatkan ilmu baru dan lanjutan terkait materi tentang animasi perkembangan animasi, praktikum animasi sederhana menggunakan aplikasi bagi kelas X dan XII.
“Animasi yang kita ajarkan merupakan Animasi Dua Dimensi terlebih dulu. Nanti dalam pertemuan yang sudah diagendakan selanjutnya, akan kita berikan pengajaran tiga dimensi,” ujar Aji kepada IGMTVnews.com.
Ia mengapresiasi atas fasilitas yang dimiliki oleh SMK N. Menurutnya, pihak sekolah memiliki fasilitas yang cukup baik dan mendukung untuk kelas animasi tersebut. “Untuk siswa siswi ini pun sudah memiliki basic yang bagus untuk menggambar jadi tinggal kita poles dan diarahkan dengan maksimal. Mereka juga cepat menyerap pelajaran kita,” papar Aji.
Prodi DKV sendiri memastikan akan terus melakukan kegiatan serupa dengan membidik Nanti kedepannya mahasiswa juga akan kita libat untuk kegiatan serupa dengan membidik SMK lain yang sudah memiliki mata pelajaran DKV. Tidak hanya di Palembang, melainkan juga di daerah lain di Sumsel. (andhiko ta)
Comment