IGMTVnews.com, PALEMBANG — Dalam acara Grand Opening Fakultas Kedokteran Universitas Indo Global Mandiri (UIGM), Direktur Kelembagaan Kemenristek Dikti, Dr. Bhimo Widyo Handoko, SH, MH, menyampaikan pentingnya keberadaan fakultas ini di tengah tantangan dunia kesehatan yang semakin kompleks.
“Kita menyadari bahwa kebutuhan akan tenaga kesehatan terus meningkat. Oleh karena itu, keberadaan Fakultas Kedokteran UIGM diharapkan dapat menghasilkan lulusan yang memiliki karakter kuat dalam melayani masyarakat,” ujarnya. Bhimo menekankan perlunya fakultas ini untuk terus berkomitmen mendukung program-program yang inovatif dan adaptif.
Ia juga menyoroti bahwa Fakultas Kedokteran UIGM merupakan bukti bahwa dunia pendidikan tinggi di Indonesia semakin bergerak maju. “Keberadaan fakultas ini akan berperan penting dalam mewujudkan visi dan misi Indonesia 2045,” jelasnya.
Bhimo berharap UIGM tidak hanya menyiapkan mahasiswa kedokteran, tetapi juga mencetak pemimpin dalam sistem kesehatan Indonesia.
“Semua pihak harus bersinergi dalam memajukan perguruan tinggi di Indonesia, bersama-sama mewujudkan pendidikan tinggi yang inklusif dan berkualitas,” tambahnya.
Dalam penutupan sambutannya, Dr. Bhimo mengucapkan selamat dan sukses atas peluncuran Fakultas Kedokteran UIGM. “Semoga fakultas ini membuahkan hasil yang berharga dan menjadi berkah bagi kita semua,” pungkasnya.
Dengan dukungan dan kerja sama yang solid, diharapkan Fakultas Kedokteran UIGM dapat memberikan kontribusi signifikan bagi perkembangan dunia kesehatan di Indonesia. (andhiko ta)
Comment