GMTVnews.com, PALEMBANG —– Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan mahasiswa menjadi akuntan profesional yang kompetitif, Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Sumatera Selatan menggelar kegiatan “IAI Goes To Campus” di Universitas Indo Global Mandiri.
Kegiatan ini bertajuk “Akselerasi Karir melalui Sertifikasi” dan dihadiri oleh ratusan mahasiswa dari berbagai program studi.
Acara ini menghadirkan dua narasumber berkompeten, yaitu Koordinator Akuntan Kantor Jasa Akuntan (IKJA) IAI Sumsel, Dr. Hj. Lesi Hertati, S.E., M.Si., Ak., CA., CTA., ACPA., CPA., CAPF., CAPM., CPSA., CLAC dan Pengurus Bidang Akuntan Pendidik IAI Sumsel, Maulan Irwandi, S.E., M.Si., Ak., CA., CAAT., CSRS. Keduanya membagikan wawasan serta pengetahuan terkait pentingnya sertifikasi dalam membangun karir di bidang akuntansi.
Dalam pemaparannya, Dr. Lesi Hertati menjelaskan bahwa sertifikasi merupakan salah satu langkah strategis untuk meningkatkan daya saing di pasar kerja. “Di era digital seperti sekarang, akuntan dituntut untuk memiliki kompetensi yang lebih dari sekadar penguasaan angka. Sertifikasi memberikan pengakuan profesional yang sangat dibutuhkan oleh para pencari kerja,” ungkapnya.
IAI Goes To Campus di Universitas Indo Global Mandiri menjadi salah satu langkah konkret dalam memperkuat kolaborasi antara akademisi dan praktisi, demi meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang akuntansi.
Maulan Irwandi menambahkan selain sertifikasi, pengembangan soft skills juga sangat penting. “Kemampuan komunikasi dan kerja tim harus sejalan dengan keterampilan teknis agar dapat berkontribusi maksimal di perusahaan,” katanya.
Mahasiswa yang hadir sangat antusias mengikuti acara ini. Banyak di antara mereka yang aktif bertanya dan berdiskusi mengenai peluang karir dan jalur sertifikasi yang dapat diambil setelah lulus. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi mahasiswa untuk lebih serius dalam mempersiapkan diri memasuki dunia kerja, serta menyadari pentingnya sertifikasi dalam membentuk karir mereka ke depan. Dengan dukungan IAI dan kampus, diharapkan akan lahir akuntan-akuntan profesional yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan di masa depan. (andhiko ta)
Comment