IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Mahasiswa Universitas Indo Global Mandiri (IGM) mengikuti seminar bertajuk Terampil Berkomunikasi melalui Debat Ilmiah yang digelar secara blended melalui laman daring yang dipusatkan di Aula Lantai III, Kampus Sudirman, Rabu (25/5/2022).
Dua narasumber yang berkompeten di bidangnya membagikan (sharing) secara langsung baik pengalaman maupun kiat kiat agar mahasiswa dapat menguasai debat yang akan digelar pada Juni – Juli mendatang di Jakarta mendatang.
Kedua narasumber tersebut yakni, Wakil Ketua DPRD Banyuasin Noor Ishmatuddin Syarifudin, S.IP dan Kaprodi Bahasa Inggris Universitas Indo Global Mandiri (IGM) Badriyah Ulfah, S.Pd, M.Pd.
Kepala Bagian Kemahasiswaan Biro Kemahasiswaan Alumni dan Bursa Kerja Universitas Indo Global Mandiri, Try Wulandari, S.E, M.Fin mengatakan, debat nasional ini nantinya akan membidik dua tim terbaik yang menjadi delegasi Universitas Indo Global Mandiri (IGM) untuk mengikuti kompetisi debat nasional.
“Antusias mahasiswa untuk mengikuti kegiatan cukup tinggi. Setelah melalui proses seleksi, akan terus kita bina agar bisa memberikan hasil yang maksimal dalam debat tersebut,” katanya. (andhiko tungga alam)
Comment