by

Peningkatan Kualitas Mutu Pengajaran, STEBIS – Universitas IGM Kunker ke BAN PT

IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Jajaran akademisi Sekolah Tinggi Ekonomi Bisnis dan Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri menggelar silaturahmi dan kunjungan kerja ke Badan Akreditasi Nasional (BAN) Perguruan Tinggi, beberapa waktu lalu.

Dalam kunjungan tersebut, STEBIS IGM yg diwakili oleh Ketua STEBIS IGM, H Chandra Satria, SE. M.Si, Ketua Program Studi Ekonomi Syariah, Amir Salim; dan Kepala Lembaga Penjamin Mutu STEBIS IGM, Dolly Nofiansyah, SE,M.Si. Sedangkan Universitas IGM diwakili oleh Wakil Rektor III Bidang Perencanaan & Kerjasama, Prof Erry Yulian T Adesta.

Kepala Lembaga Penjamin Mutu STEBIS IGM, Dolly Nofiansyah, SE,M.Si mengatakan, kunjungan kerja tersebut dilakukan memperkuat informasi terkait mutu kerja perguruan tinggi dan konfirmasi terhadap pengajuan banding re-akreditasi program studi Ekonomi Syariah STEBIS IGM.

“Apresiasi yang diberikan oleh Dewan Eksekutif BAN-PT sangat baik. Apalagi dalam pertemuan singkat tersebut, kita saling memberikan masukan, saran dan serta informasi terbaru yang disampaikan BAN-PT terhadap perubahan aturan, proses alih status dan hal-hal lainnya,” kata Dolly kepada IGMTVnews.com.

Ia juga mengatakan, kunjungan kerja ini juga dilakukan untuk meningkatkan mutu pendidikan baik di STEBIS IGM maupun Universitas IGM.

“Kita juga ingin mengonfirmasi mengenai banding re-akreditasi prodi Ekonomi Syariah yang dilakukan beberapa waktu lalu, mudah mudahan hasil yang didapat bisa maksimal,” tegas Dolly. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed