IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Ratusan mahasiswa dari Program Studi Teknik Sipil dan Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Indo Global Mandiri (IGM) mengikuti kegiatan Pembekalan dan Uji Sertifikasi pada Program vokasi tingkat Perguruan tinggi yang diadakan di Ruang Teather Kampus Sudirman, Senin (26/6/2023).
Kegiatan yang menggandeng Balai Jasa Konstruksi Wilayah (BJKW) II Palembang, Kementerian PUPR.
Kepala Balai Jasa Konstruksi Wilayah II Palembang, Kementerian PUPR Nanan Abidin, S.Kom., M.Si., menyampaikan pelatihan tersebut dilakukan sebagai bekal tambahan para mahasiswa memasuki dunia kerja.
Dengan demikian, setelah lulus, alumni Universitas IGM, siap kerja sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan industri yang berkembang saat ini.
“Memasuki dunia kerja saat ini sudah harus melek dengan teknologi. Bagaimana mendesain sebuah pekerjaan, menyelesaikan problem, hingga menyusun laporan sudah harus menggunakan aplikasi, sehingga sertifikasi keahlian sangat dibutuhkan,†ujar Nanan.
Selain, pelatihan keahlian, BJKW II Palembang, Kementerian PUPR juga memiliki beberapa program lain, di antaranya program magang bagi mahasiswa. Sehingga Nanan berharap program tersebut dapat disinergikan dengan Universitas IGM, dalam melaksanakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Nanan berharap, sertifikat kompetensi akan dapat diakui sebagai bagian dari keahlian yang dimiliki oleh para sarjana, tidak sekadar pendamping ijazah.
Dekan Fakultas Teknik Universitas Indo Global Mandiri, Anta Sastika, ST, MT mengatakan, keterlibatan mahasiswa dalam pembekalan dan sertifikasi ini dibutuhkan oleh dunia kerja. Saat ini, pelatihan dan sertifikasi difokuskan pada para mahasiswa.
“Tentunya kita harap, dalam dua hari ke depan, mahasiswa harus benar benar memahami dan menyimak setiap tahapan yang dilakukan dalam kegiatan ini,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)
Comment