IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Gelaran Career Day SMA LTI Indo Global Mandiri (IGM) berlangsung semarak.
Event yang diadakan di Aula Lantai I IGM Convention Center ini menyuguhkan berbagai macam kegiatan seperti seminar motivasi hingga acara cosplay profesi serta pameran stand pendidikan.
Kepala SMA LTI Indo Global Mandiri, H Hadiwijaya, S.Pd, M.Pd menyebut jika kegiatan Career Day 20224 ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan SMA LTI IGM Goes to Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Ia memastikan, setiap tahun sekolah terus memberikan motivasi kepada seluruh siswa – siswi untuk berjuang dan memberikan hal yang baik agar bisa duduk di perguruan tinggi yang diiinginkan.
Sebagai stimulan, dalam gelaran ini pun, juga digelar lomba kostum (cosplay) yang beragam sebagai bentuk dan gambaran akan menjadi apa mereka nantinya ke depan sesuai dengan cita citanya. “Mereka ada yang berkostum seperti dokter, perawat, pengacara bahkan menjadi dosen. Ini sekaligus menjadi motivasi mereka untuk bisa memberikan pendidikan yang terbaik agar bisa menembus perguruan tinggi yang mereka idamnya,” katanya.
Hadi mengatakan, dalam kegiatan itu juga digelar seminar motivasi yang memaparkan bagaimana tips dan trik agar bisa masuk ke perguruan tinggi serta menggali sejauh mana potensi siswa itu sendiri.
Untuk peserta pun, lanjutnya, tidak hanya berasal dar SMA LTI IGM, melainkan sejumlah SMA Negeri dan Swasta di Kota Palembang serta tingkatan universitas. “Animonya sangat baik. Apalagi dengan adanya stand perguruan tinggi membuat siswa semakin semangat dan termotivasi,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)
Comment