by

SMP LTI Indo Global Mandiri “Belajar dan Berbagi Ilmu” di Perpustakaan Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

IGMTVnews.com, PALEMBANG —– Selain menyambangi pabrik Sari Roti, Kunjungan Edukatif SMP LTI Indo Global Mandiri (IGM) juga menyasar ke Perpustakaan Universitas Raden Fatah Palembang.

Dalam kujungan tersebut, siswa – siswi kelas VIII SMP LTI IGM diperkenalkan dengan fasilitas-fasilitas yang ada di perpustakaan serta tata tertib yang berlaku di perpustakaan, diharapkan siswa/siswi dapat lebih mengenal dan memanfaatkan fasilitas yang ada di perpustakaan tersebut. Tak hanya itu, kunjungan edukatif ini juga salah satu upayameningkatkan minat dan budaya baca masyarakat sejak dini.

Dalam kunjungan lapangan ini, memberikan kesempatan belajar langsung di luar lingkungan sekolah; melihat, mendengar, dan menyentuh langsung akan meningkatkan pemahaman siswa tentang suatu konsep belajar. Keluar dari rutinitas kelas juga meningkatkan antusiasme dan motivasi siswa, karenanya kunjungan lapangan ini merupakan pengalaman belajar yang menarik, menyenangkan, sekaligus tak terlupakan.

Wakil 1 Duta Baca UIN Raden Fatah, Rici Rahmawati menyambut baik kedatangan siswa – siswi SMP LTI Indo Global Mandiri. “Sangat luar biasa aktif, pintar dan bagus sekali mereka. Tentunya kebanggaan bagi kami untuk menerima adik adik untuk singgah ke perpustakaan kami,” kata dia.

Ia menjelaskan, jika Perpustakaan UIN Raden Fatah memiliki sejumlah fasilitas mulai dari e-library, aplikasi SLIMS, proses peminjaman digital serta kelengkapan buku buku yang bisa digunakan oleh setiap orang. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed