by

Naik ke Cluster Utama, Dosen UIGM Wajib Tingkatkan Kualitas Pengembangan Penelitian 2020 Mendatang

IGMTVnews – Kualitas penelitian dosen Universitas Indo Global Mandiri (IGM) Palembang terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.

Dalam rapat evaluasi Lembaga Penelitian Pengabdian Kepada Masyarakat, Kerjasama dan Pengembangan Bisnis (LP2MKPB), pada 2020 mendatang, Universitas IGM Palembang naik menjadi cluster utama dalam bidang penelitian.

Menurut Ketua LP2MKPB UIGM Palembang, Tertiaavini, S.Kom, M.Kom peringkat UIGM ini pada tahun ini naik di posisi 177 dari 318 se-Indonesia. Menurutnya, evaluasi ini merupakan sosialisasi tentang pencapaian dari kinerja dosen dalam melakukan penelitian

“Dengan naiknya cluster ini, tentu ada konsekuensi, salah satunya kita harus menyiapkan strategi agar capaian tersebut bisa diraih,” tegasnya kepada IGMTVnews.com.

Strateginya, lanjut Tertiaavini, yang paling mendesak adalah menyiapkan dosen-dosen yang berkualitas sesuai dengan proposal yang diajukan. “Agar maksimal, kita terus memberikan pelatihan pelatihan pembuatan proposal penelitian tersebut,” katanya.

Menurutnya, banyak dosen-dosen di lingkungan Universitas IGM dibidik dapat menerima hibah-hibah penelitian baik dari dikti maupun lembaga-lembaga lainnya.

Untuk itu perlu upaya peningkatan pengetahuan dosen-dosen tentang penelitian dan pengembangan kerjasama dengan lembaga-lembaga penelitian lainnya, agar dosen semakin termotivasi untuk melaksanakan penelitian sebagai salah satu kewajiban di perguruan tinggi.

“Sosialisasi yang diberikan juga akan memaparkan tentang tentang kiat-kiat penulisan proposal penelitian yang khususnya akan diajukan pada hibah-hibah penelitian dari Dikti, seperti penelitian dosen pemula, hibah doktor, hibah bersaing dan penelitian desentralisasi lainnya. Tentunya diharapkan dosen-dosen di lingkungan universitas IGM semakin termotivasi untuk melakukan penelitian,” pungkasnya. (andhiko ta)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed