by

Workshop Bimbingan Konseling SD Plus IGM, Berikan Konsep Pendidikan Yang Menyenangkan bagi Anak Selama Pandemi

IGMTVnews.com, PALEMBANG — Sekolah Dasar (SD) Plus Indo Global Mandiri (IGM) menggelar workshop bimbingan konseling bertajuk Program Bimbingan Konseling di masa Pandemi COVID-19.

Meski digelar secara daring melalui aplikasi zoom meeting, antusias peserta cukup tinggi mengikuti paparan dari Ketua bidang Studi S2 Bimbingan Konseling Pendidikan Islam sekaligus Sekretaris I Forum Bimbingan Konseling Pendidikan Islam (BKPI) Indonesia, Dr. Hartini, M.Pd., Kons, Sabtu (30/1/2021) di SD Plus IGM.

Humas SD Plus IGM, Nurkholis, S.Pdi mengatakan, webinar ini ditujukan kepada para pendidik, khususnya tim Bimbingan Koseling (BK) di sekolah. Ia berharap, paparan yang diberikan oleh narasumber dapat meningkatkan komunikasi yang baik kepada orang tua siswa dan pihak sekolah.

Dalam paparan webinar tersebut, peran guru bimbingan konseling makin diperlukan untuk membangun komunikasi dan memberikan perhatian pada peserta didik. hubungan emosional dan pemahaman akan kebutuhan dari peserta didik atau konseli menjadikan profesi guru BK tidak bisa digantikan dengan teknologi apa pun.

Namun, guru bimbingan konseling perlu untuk mengenal dan menggunakan kecanggihan teknologi untuk dapat menjalankan peran mereka sebagai mediator antara sekolah dengan murid juga orang taunya. Serta membangun komunikasi yang baik dengan konseli, khususnya ketika masa pandemi ini.

“Saat-saat pandemi ini tugas guru BK untuk membangun energi itu, maka guru BK sendiri harus mampu memberikan motivasi,” jelasnya.

Selain itu, guru konseling juga harus menjalin kerjasama dengan orang tua. Orang tua memainkan peran penting dalam membangun konsep diri peserta didik untuk menjadi pribadi yang terbuka dan percaya diri. (andhiko tungga alam)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed